Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Mengapa Kita Belajar Bahasa Indonesia

Bahasa Indonesia merupakan bahasa resmi Bangsa Indonesia, yang diresmikan peggunaannya setelah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Bahasa Indonesia tidak terbentuk dalam waktu yang singkat, karena Bahasa Indonesia sudah ada sebelum kolonial masuk ke bumi Nusantara, sehingga Bahasa Indonesia sudah menjadi saksi perjalanan sejarah yang telah dilalui oleh Negara Indonesia.

Apabila kita mengucapkan kembali Sumpah Pemuda yang di proklamirkan pada tanggal 28 Oktober 1928, yang berbunyi :

Kami putra dan putri Indonesia
Mengaku bertumpah darah satu,
Tanah Air Indonesia.

Kami putra dan putri Indonesia
Mengaku berbangsa satu,
Bangsa Indonesia.

Kami putra dan putri Indonesia
Menjunjung bahasa persatuan
Bahasa Indonesia

Perhatikanlah butir terakhir, yang menjelaskan bahwa Bahasa Indonesia sangat dijunjung keberadaannya sebagai Bahasa Persatuan. Karena, untuk menjadi Negara yang baik, harus memiliki lambang kebanggaan nasional, lambang identitas nasional, alat pemersatu berbagai masyarakat yang berbeda latar belakang, dan memiliki alat perhubungan antar budaya maupun antar daerah. Syarat-syarat yang tertera diatas, telah terpenuhi dalam jati diri Bahasa Indonesia.

Oleh karena itu, pemerintah selalu berusaha mensosialisasikan Bahasa Indonesia sebagai Bahasa resmi kenegaraan, pengantar resmi di lembaga-lembaga pendidikan, dan bahasa resmi dalam bidang ilmu pengetahuan, teknologi, dan sosial budaya, Dengan tujuan agar di masa yang akan datang, kedudukan Bahasa Indonesia dapat sejajar dengan Bahasa Asing

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar